MSDKI ( Menulis sesuai dengan ke inginan )

 Sabtu   02  -juli-2022

 Hari ke 23   tantangan menulis tiap hari di blogger.

Proses menulis sesuai dengan ke inginan  yang dilakukan akan menghasilkan sejumlah data, dan data ini perlu diolah sebaik mungkin. Selanjutnya dikembangkan sesuai dengan topik yang sudah dipilih tadi. 

Data penelitian atau penulisan  perlu disusun dan dirapikan dengan baik agar mudah untuk dibaca dan kemudian dituangkan ke dalam bentuk laporan tertulis, yakni buku hasil penelitian tadi atau di bab pengolahan data ini ;

 4.1.5. MSDKI MATERI AJAR 

Data hal yang demikian bisa bersumber dari sesuatu yang kita baca dan kita catat, seumpama dari buku, majalah, surat kabar atau surfing di internet.

Atau bisa juga hasil dari menonton televisi atau film, mendengarkan radio, mewawancarai seseorang dan lain sebagainya.

Kumpulkan semua data dalam satu tempat agar mudah mencarinya. Pastikan bahwa data yang Kita miliki valid dan akurat, sehingga apa yang kita tulis dapat dipertanggung jawabkan.

Menulis buku anak, terkadang juga membutuhkan referensi yang akurat. Misalkan jenis-jenis belalang, atau jenis-jenis ikan paus, dan lain sebagainya.

Intinya, jangan sampai kita malas riset dan akhirnya justru memberikan informasi yang salah kepada pembaca cilik kita.

Tak hanya mengajar, meneliti, dan pengabdian masyarakat tetapi sebagai dosen harus mampu menghasilkan karya berupa buku, terutama buku ajar. Buku ajar dapat berasal dari hasil penelitian Dosen. Dengan sedikit perubahan tata letak dan gaya bahasanya, maka hasil penelitian dapat diubah menjadi buku ajar yang baik. Pada artikel kali ini duniadosen.com mengulas tentang teknik penulisan buku ajar dari hasil penelitian.

Sebelum ke pembahasan teknik penulisan buku ajar dari hasil penelitian, sebelumnya pahami dahulu macam buku ajar. Berdasarkan dari sumber materinya, buku ajar dibedakan menjadi dua macam. Yaitu, buku ajar yang berasal dari hasil penelitian dan buku ajar yang berasal dari kajian teoretis. Buku ajar dari hasil penelitian disusun berdasarkan hasil penelitian, baik yang dilakukan penulis sendiri atau penelitian yang dilakukan beberapa peneliti lain.

Pengembangan Hasil Penelitian Menjadi Buku Ajar

1.      Mencermati semua KD (Kompetensi Dasar) yang akan disusun ke dalam materi ajar

2.      Menentukan KD yang materinya disusun berdasarkan konsep teoretis dan materi ajar yang disusun berdasarkan hasil penelitian

3.      Jika KD belum ada pada silabus, perlu ditambah atau mengganti KD tertentu (pembaharuan silabus)

4.      Menentukan materi ajar pada silabus yang bisa dikembangkan dari hasil penelitian

5.      Mereduksi hasil penelitian menjadi buku ajar

6.      Mengubah bahasa laporan penelitian menjadi bahasa baku

7.      Menggabungkan materi yang berasal dari konsep teoretis dengan hasil penelitian.

Mereduksi Hasil Penelitian Menjadi Buku Ajar

Untuk teknik penulisan buku ajar dari hasil penelitian sebaiknya, penulis mereduksi terlebih dahulu laporan atau karya tulis hasil penelitiannya. Reduksi artinya pengurangan dan pemotongan. Sehingga hasil penelitian tidak bisa begitu saja dimasukkan dalam buku ajar, harus dilakukan reduksi dahulu terhadap laporan penelitian untuk menjadi materi dalam buku ajar.

Dalam proses mereduksi laporan penelitian menjadi materi buku ajar terdiri dari kegiatan menyeleksi, menyederhanakan, mengurangi, menyesuaikan laporan penelitian untuk disesuaikan dengan kebutuhan materi ajar. Setelah itu, barulah penulis bisa menerapkan teknik penulisan buku ajar dari hasil penelitian.

# Salam Leterasi 

# MSDKI (Menulis sesuai dengan ke inginan)

# Rusmana ST  MM  M.Si   SMKN 5 Jakarta 

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SUKSES TIDAK MELIHAT USIA

Kiat Pembelajaran Seumur hidup

Inovasi Merdeka Belajar dan Merdeka Mengajar.